Diberdayakan oleh Blogger.

Asus Transformer Book Duet TD300, Laptop Canggih Dilangkapi Windows 8.1 dan Android 4.2.2

Asus yang merupakan salah satu raksasa dalam dunia laptop, pada 6 januari 2014 mengumumkan bahwa telah mengeluarkan laptop dengan quad mode pertama. Dengan dual-OS laptop dan tablet memungkinkan pengguna untuk berpindah sistem operasi dari windows ke android ataupun sebaliknya dengan tombol switch, sehingga perangkat ini bisa dalam mode tablet ataupun laptop.

Dengan sistem operasi Windows 8.1 dam Android 4.2.2 Jelly Bean menjadikan Book Duet TD300 ini laptop sekaligus tablet yang mumpuni. Terdapat sebuah tombol dan tombol virtual pada tablet untuk berganti mode laptop dengan cepat. Dengan layar sebesar 13.3 inchi 1920 x 1080 full high devinition beserta dengan layat IPS touchscreen. Dengan multitouch menghadirkan fitur yang sensitif dan resnonsif.

Asus Transformer Book Duet TD300 dilengkapi dengan prosesor Intel Core i7 dengan Intel HD Grafik dan 4GB DDR3L 1600 RAM, membuat produk dari asus ini menjadi laptop sekaligus tablet yang tangguh dan cepat. Selain itu untuk aplikasinya sudah tentu mendukung banyak aplikasi Android dan aplikasi yang ada pada windows.

Laptop canggih ini bukan menggunakan virtual OS, tapi benar-benar ada dua sistem operasi yang dalam tablet adalah Android sedangkan dalam Laptop adalah windows. Hal tersebut memungkinkan pengguna beralih sistem operasi tanpa mematikan sistem operasi sebelumnya. Sehingga pengguna dapat "resume" sistem operasi sebelumnya. Pemindahan instan ini merupakan teknologi terbaru dari intel prosesor.

Sebagai tambahan, Transformer Book Duet telah ditambahkan HD kamera pada bagian depan termasuk mic dan video chatting. Untuk mode tabletnya dilengkapi dengan memori penyimpanan sebesar 128 GB dengan teknologi SSD dan dapat ditambah microSD sampai dengan 64 GB. Karena bagian ini terpisah antara layar dan keyboard, di dalam keyboard tersebut juga terdapat CPU dengan media penyimpanan sampai dengan 1 TB dan juga port USB 3.0 dan USB 2.0 serta LAN dan HDMI 1.4 yang mendukung 1080p. Sedangkan untuk koneksinya, Asus menambahkan 802.11ac Wi-fi dan bluetooth 4.0 dengan EDR.

Spesifikasi Asus Transformer Book Duet TD300:

  • Dual Sistem Operasi yaitu Windows 8.1 dan Android 4.2.2 Jelly Bean
  • Layar 13.3 inchi Full HD IPS Multitouch
  • Prosesor Intel Core i7
  • 4GB DDR3L 1600 RAM
  • Memori Sampai dengan 128 GB SSD dalam tablet
  • Memori Sampai dengan 1 TB dalam CPU
  • Kekuatan baterai 38WHr perkiraan sampai 5 jam mode Windows dan 6 jam mode Android.
  • Koneksi 802.11ac Wi-fi, Bluetooth 4.0 plus EDR dan LAN sampai 100 MB/s
  • Port: 1 USB 3.0, 2 USB 2.0, HDMI 1.4, jack audio dan jack DC
Tag : Asus, Laptop, Windows
2 Komentar untuk "Asus Transformer Book Duet TD300, Laptop Canggih Dilangkapi Windows 8.1 dan Android 4.2.2"

KAPAN RILIS DI INDONESIA?
HARGANYA KISARAN BERAPA?

Kita tunggu saja kabar selanjutnya mba
Belum ada kabar.

Back To Top